Pakar budaya hindia belanda, jl brandes, bahkan berpendapat bahwa kebudayaan masyarakat nusantara telah maju dan berkembang pada tingkat yang tinggi sebelum masuknya pengaruh hindu-buddha dari India. Keahliannya meliputi antara lain ….
Jawaban
Jawaban: 1) Kepandaian bercocok tanam, 2) kemampuan berlayar, 3) mengetahui prinsip kesenian wayang, 4) kepandaian membatik, 5) kemampuan mengolah logam, 6) mengenal teknik metrik dan alat ukur, 7) menggunakan sistem alat tukar uang logam, 8) mengenal sistem perbintangan, 9) mengenal seni gamelan dan 10) adanya sistem pembagian masyarakat.
Untuk lebih jelasnya, yukk pahami penjelasan berikut ini
J. L. Brandes merupakan seorang Antropolog dan pakar budaya Hindia Belanda. Brandes berpendapat bahwa sebelum kedatangan Hindu-Buddha, masyarakat di Nusantara sudah memiliki kebudayaan yang maju dan berkembang pada taraf yang tinggi.
Nusantara memiliki setidaknya 10 unsur budaya asli yang berkembang dan menunjukkan adanya kemajuan dalam peradaban manusia di wilayah ini.
1) Kepandaian bersawah dan bercocok tanam
2) Kemampuan berlayar dan pengetahuan arah angin
3) Mengetahui prinsip dasar pewayangan
4) Seni Gamelan
5) Kepandaian membatik dan membuat pola seni ornamen
6) Kemampuan mengerjakan barang dari logam
7) Mengenal teknik metrik dan alat ukur
8) Menggunakan sistem alat tukar uang logam
9) Mengenal sistem perbintangan
10) Adanya sistem pembagian masyarakat yang teratur
Dengan demikian, keahlian masyarakat Nusantara sebelum kedatangan budaya Hindu-Buddha terdiri dari: kepandaian bercocok tanam, kemampuan berlayar, mengetahui prinsip kesenian wayang dan gamelan, kepandaian membatik, kemampuan mengolah logam, mengenal teknik metrik dan alat ukur, menggunakan sistem alat tukar uang logam, mengenal sistem perbintangan, dan adanya sistem pembagian masyarakat.
Pertanyan Lain :
- Pasukan Sekutu yang bertugas ke Indonesia adalah tentara kerajaan Inggris yang terbagi menjadi dua wilayah
- tokoh empat serangkai sebagai pendiri organisasi pusat Tenaga Rakyat
- Jelaskan 2 faktor yang melatarbelakangi terjadinya pergerakan nasional
- Tokoh yang mewakili Indonesia dalam Perundingan Linggarjati adalah
- Bangsa Indonesia tidak menerima begitu saja pengaruh budaya India
- Dari sejarah Sumpah Pemuda dapat kita ambil maknanya nilai-nilai persatuan dan kesatuan bangsa dan membuktikan bahwa ternyata berbagai perbedaan dapat disatukan
- Tanah adalah milik negara, maka rakyat harus menyewa tanah kepada negara. Hal inilah yang melatarbelakangi sistem sewa tanah pada masa pemerintahan
- Salah satu pengaruh kedatangan agama Hindu-Buddha di Indonesia berasal dari temuan Yupa. Informasi yang dapat diketahui dari yupa adalah
- Organisasi-organisasi kemiliteran yang dibentuk pada masa pendudukan Jepang berpengaruh besar bagi bangsa Indonesia setelah kemerdekaan